Sekretaris panitia Albertus Adi saat koordinasi dengan Sekjen Vox Point Indonesia Ervanus Ridwan Tou di Jakarta.
Matakatolik.com- Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Vox Populi Institute Indonesia Papua, sudah siap menggelar Konferensi Daerah (Konferda) Pertama. Rencananya akan dilaksanakan di Hotel Swissbell, Jayapura pada 20 November 2020 mendatang.
“Saat ini panitia sedang bekerja. Dan, kami pastikan Konferda pertama DPD Vox Point Indonesia Papua dapat berjalan lancar sesuai rencana,” kata Sekretaris Panitia, Albertus Adi, saat koordinasi dengan Sekjen Vox Point Indonesia Ervanus Ridwan Tou, di Jakarta, (29/10/2020).
Ia menyebut, Konferda ini adalah momentum yang tepat untuk mengevaluasi kepengurusan dan konsolidasi di internal pengurus agar Vox Point Indonesia semakin nyata dalam kinerjanya di tanah Papua.
“Selain evaluasi, acara ini juga untuk melahirkan ketua baru yang siap bekerja untuk melayani melalui Ormas Katolik Vox Point Indonesia. Yang paling penting calon ketua atau penguurs adalah mereka yang punya waktu dan mau berdedikasi yang nyata, untuk Gereja Katolik dan Bangsa Indonesia” ungkap Adi.
Konferda ini, kata Adi, akan dilakukan secara off lina dan on line. Untuk membantu para kader dan anggota yang tidak bisa hadir di Jayapura.
Sementara Ketua Panitia, Yulianto, Konferda bertujuan memilih ketua baru untuk melanjutkan tongkat estafet kepengurusan sebelumnya.
“Ini merupakan amanat organisasi yang mana proses reorganisasi sangat penting untuk kemajuan organisasi ini, sehingga konsolidasi pengurus Periode 2017 – 2020 sudah cukup maksimal,” katanya.
Yulianto menambahkan, sejak terpilih kepengurusan pengurus DPD Vox Point Indonesia Papua sudah melakukan konsolidasi Organinsasi dan telah memiliki Sekretariat yang berada di tengah Kota Jayapura, yaitu di Ruko Pasifik Permai Dok 2.
“Namun semangat ini mulai kendur karena masing – masing memiliki kesibukan. Sehingga wadah ini tidak terlalu muncul ke permukaan publik,” tambahnya.
Ia juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Ketua DPD Vox Point Indonesia Papua yang telah memberikan kepercayaan untuk menyukseskan acara Konferda pertama Vox Point Indonesia Papua.
“Kami juga mengucapkan terima kasih kepada Ketua DPD Vox Point Papua (Kristosimus Yohanes Agawemu ) yang merupakan Bupati Kabupaten Mappi, yang telah mempercayakan kami sebagai panitia menyukseskan acara ini,” pungkas Yulianto.
Matakatolik
Tidak ada komentar:
Posting Komentar