Headline News

Cak Imin dan Ardy Susanto Dapat Dukungan Dari Generasi Millenial


Keterangan foto: Para generasi millenial foto bersama Ardy Susanto usai deklarasi dukungan, di Restoran Eka Ria, Delighht, BSD, Tangerang Selatan, Banten, Sabtu (24/3/2018).

Matakatolik.com - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Cak Imin dan Ketua Bidang Hukum Perundangan DPP PKB, Ardy Susanto dapat dukungan resmi dari generasi millenial.

Generasi millenial ini adalah kelompok orang muda dari berbagai latar belakang yang ada di provinsi Banten.

Cak Imin dipercayakan sebagai orang yang tepat sebagai calon Wakil Presiden di Pilpres 2019. Sementara Ardy Susanto dipercaya sebagai calon anggota DPR RI.

Kedua tokoh ini dinilai sebagai orang yang tepat memperjuangkan aspirasi rakyat melalui PKB.

“Kami melihat Cak Imin dan Ardy sebagai simbol dan harapan dari generasi millenial untuk berani terjun dan melangkah ke politik," tutur Eric Fernardo ketua Panitia Deklarasi Ardy Susanto menuju DPR RI 2019.

Dukungan terhadap Ardy Susanto sebagai bacelg DPR RI dari PKB ditandai dengan  'Deklarasi Dukungan' yang berlangsung di Restoran Eka Ria - Delight, BSD, Kota Tangerang Selatan, Banten, Sabtu (24/3/2018).

Ardy Susanto yang akan maju mewakili Dapil Banten III (Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang, Kota Tangerang Selatan) menyampaikan apresiasinya.

"Harapan dan aspirasi dari generasi Millenial ini akan terus saya perjuangkan,” kata Bendahara Umum Pengurus Pusat Pemuda Katolik ini.

Ia juga berterima kasih kepada semua generasi muda yang telah memberi dukungan kepadanya.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada para generasi Millenial yang berkenan turun tangan," ungkapnya.

Ia menilai, pemuda memiliki peran besar dalam demokrasi Indonesia. "Ingat, pemuda memiliki andil besar dalam berdirinya NKRI,” tutup pria kelahiran Makassar, Sulawesi Selatan ini.

Ervan Tou - Matakatolik

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Copyright © 2018 MATA KATOLIK Designed by Templateism.com and Supported by PANDE

Diberdayakan oleh Blogger.
Published by Sahabat KRISTIANI